Kamis, 18 Juli 2013

Mengenal Berbagai Jenis Cabai Di Dunia

Jenis Cabai
Berbagai Jenis Cabai, Cabai adalah tumbuhan anggota genus Capsicum. Buahnya dapat digolongkan sebagai sayuran atau bumbu, tergantung bagaimana cara me4nggunakkan tau memasaknya. Di Asia Tenggara cabai digunakan sebagai penguat rasa pada beberapa masakan. Tetapi di Indonesia khususnya untuk masakan pada Cabai adalah merupakan bahan utama untuk memasak, karena hampir mustahil kita temui masakan padang tanpa menggunakan cabai.

Dibawah ini adalah 10 jenis cabai yang ada didunia:


Bell Pepper

 Jenis Cabai

Bell Papper banyak orang mengenalnya sebagai paprika,  ada beberapa jenis warna paprika yaitu merah kuning hijau dan orange, tetapi ada juga yang berwarna ungu dan putih yang merupakan jenis paprika yang langka, tergantung dimana mereka dibudidayakan. Paprika termasuk Sweet Papper atau merupakan cabai yang agak manis atau kurang pedas. Paprika hijau terasa lebih pahit dibanding jenis paprika lainnya.

Pimento

 Jenis Cabai

Pimento merupakan Jenis Cabai Cheri, adalah cabai yang besar berbentuk seperti hati dan berwarna merah. Mempunyai panjang antara 7 – 10 cm dan lebar 5-7 cm, daging buahnya termasuk berasa manis, bearoma, dan berair dibandingkan dengan paprika merah.  Pimento atau pimentao berasal dari bahasa Portugal yang berarti Bell Papper, tetapi beberapa jenis cabai ini diantaranya termasuk dalam varietas cabai pedas.

Anaheim

Jenis Cabai

Anaheim sebenarnya adalah sebuah nama daerah, menurut asalnya Jenis Cabai ini dibawa oleh Omelio Ortega  ke daerah Anaheim pada awal 1900. Anaheim disebut juga Magdalena atau California Chile . Uniknya varietas ini memiliki tingkat kepedasan yang lebih tinggi dibandingkan dengan yang tumbuh di daerah lain untuk varietas ini. Yaitu sekitar 4500 sampai dengan 5000 scoville unit.

Jalapeno

 Jenis Cabai

Jenis Cabai Jalapeno berbentuk seperti terong, rasanya sangat pedas hingga bisa memberikan sensasi seperti terbakar di lidah dan mulut saat memakannya. Panjangnya antar a 5 sampai dengan 9 cm. Cabai Jenis Jalapeno ini berasal dari Meksiko. Dimeksiko ada lahan seluas 160km  persegi yang digunakan untuk menanam Cabai Jenis ini. Yaitu di sebelah utara veracruz yang bernama papaloapan.

Serrano pepper

 

Jenis Cabai

Serrano Papper berasal dari meksiko juga, Rasa pedasnya lebih menggigit daripada Jalapeno. Biasa dugunakan untuk lalap atau dikonsumsi mentah. Bentuknya Mirip dengan cabai rawit, tetapi merupakan jenis cabai yang berbeda.

Cayenne Papper

 Jenis Cabai

Jenis cabai ini disebut juga guinea Pepper atau Bird Papper mempunyai rasa pedas dan berwarna merah. Biasa digunakan untuk keperluan medis / herbal dan bumbu massakan. Cayenne sebenarnya adalah nama kota di French Guiane (Perancis). Digunakan dalam bentuk utuh dan bubuk.

Thai Papper

 Jenis Cabai

Seperti cabai rawit, banyak terdapat di thailand dan negara Asia tenggara linnya, termasuk Indonesia, mempunya rasa lumayan pedas tetapi tidak lebih pedas dari cabai rawit.

Habanero Pepper

 Jenis Cabai

Cabai jenis ini merupakan Jenis Cabai terpedas di genusnya Capsicum. Berwarna hujai ketika muda dam merah atau oranye saat matang. Uniknya juga bisa berwarna putih, kuning, coklat atau pink.  Mempunyai ukuran 2 sampai 6 cm. Nama cabai berasal dari daerah La Habana kota Cuban. Tetapi jenis Cabai ini tidak berasal dari kota itu, tetapi dari Yucatan.

Red Savina Papper

 Jenis Cabai

Jenis cabai ini merupakan vareitas khusus dari jenis cabai Habanero, yang sengaja dikembangkan secara khusus untuk mendapatkan jenis cabai yang lebih Berat, Besar dan Pedas. Pengembang Metode Cabai red Savina papper adalah frank Garcia di Walnut, dan sampai sekarang metodenya masih dirahasiakan. Tercatat sebagai cabai terpedas di dunia oleh Guinness World Records.

Bhut Jolokia

 Jenis Cabai

Meripakan Jenis Cabai Terpedas didunia menggantikan cabai Red savina papper. Tumbuh di daerah Assam India Timur Laut, juga tumbuh di Manipur dan Nagaland. Melalui tes DNA diketahui cabai ini adalah spesies hibrida dominan capsicum chinense dan sedikit capsicum frutescens.

10 Jenis Cabai di atas mungkin sebagain dari banyaknya ragam varietas Cabai di dunia, paling tidak dengan mengetahui 10 jenis cabai ini akan membuka wawasan anda mengenai tanaman cabai. Tertarik untuk menanam cabai dirumah ?. Baca : Cara Menanam Cabai Di Polybag

Tidak ada komentar:

Posting Komentar